Ajax mendapat peluang pada menit ke-21.
Davy Klaassen menanduk bola umpan silang David Neres. Namun Caoimhin Kelleher masih bisa mengamankan bola.
Klaassen juga sudah berada pada posisi offside.
Memasuki menit ke-30, kedua tim masih belum mencetak gol, sementara kedua tim saling balas serangan.
Pada menit ke-31, Ajax nyaris saja unggul melalui sepakan keras Noussair Mazraoui.
Tendangan pemain asal Maroko masih bisa ditepis oleh Kelleher dan hanya menghasilkan sepakan pojok.
Baca Juga: Susunan Pemain Liverpool Vs Ajax - Alisson Cedera, The Reds Bergantung pada Kiper 22 Tahun
THIS ???? SAVE pic.twitter.com/Xt9RQPwT1b
— Liverpool FC USA (@LFCUSA) December 1, 2020
Andy Robertson datang dengan sebuah peluang, 3 menit jelang turun minum.
Bek kiri asal Skotlandia itu melihat Andre Onana mengarah lebih ke tengah, sehingga setelah menerima umpan terobosan Sadio Mane, ia mengarahkan bola ke tiang dekat.
Sayangnya, bola tidak masuk ke gawang dan hanya menghasilkan tendangan gawang bagi Ajax.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar