Ia menambahkan beberapa fasilitas penunjang lapangan latihan di sekitar rumahnya juga kurang memadai.
"Saya sering jogging untuk menjaga stamina. Selain itu program dari tim pelatih juga saya jalankan," ucapnya dilansir dari laman resmi klub.
"Untuk fun game dengan tim lain agak jarang karena kondisi lapangan di sini yang tidak seperti tempat lainnya."
Baca Juga: Gelandang Persija Mark Klok Suka Seruput Kopi Hitam Tanpa Gula
"Namun, saya tetap bertanggung jawab menjalankan tugas dari tim pelatih," imbuh pemilik nomor punggung 28 ini.
Di sela-sela latihan, pemain yang mengidolakan Stefano Lilipaly ini juga sering membantu usaha keluarganya.
Rian menyempatkan menjaga warungnya dan berjualan jajanan ringan.
Hal ini ia lakukan untuk menambah penghasilan keluarga karena gajinya sebagai pemain turut mengalami pemangkasan.
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | baliutd.com |
Komentar