Babak pertama usai dengan keunggulan Torino 1-0 atas Juve.
Baca Juga: Starting XI West Ham vs Man United - Pogba dari Menit 1, Fernandes Cadangan, Henderson Debut Starter
Usai jeda, Torino langsung tampil menekan demi menambah gol.
Pada menit ke-52, anak asuh Marco Giampolo mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol melalui Ricardo Rodriguez.
Rodriguez meluncurkan tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti, tapi masih bisa diblok oleh Szczesny.
Pada menit ke-55, giliran Juve menciptakan peluang via Cristiano Ronaldo.
CR7 berhasil menusuk ke pertahanan lawan sebelum akhirnya melepaskan tendangan kaki kanan.
Namun, usahanya hanya berbuah tendangan sudut setelah bola mampu ditepis Sirigu.
Baca Juga: Hasil Babak I - Man United Disiksa 12 Tembakan, West Ham Unggul 1-0
Satu menit berselang, Juve berhasil membobol gawang Torino lewat sepakan kaki kanan Juan Cuadrado dari luar kotak penalti.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Legaseriea.it |
Komentar