"Jadi dia mengatakan waktunya sangat singkat bagi dia bermain di Thailand untuk kemudian kembali ke Persib,"tambahnya.
Sebelumnya Robert Rene Alberts membenarkan jika Febri mendapat tawaran dari klub Thailand.
"Tawaran resmi yang kami terima adalah dari sebuah klub Thailand untuk Febri (Hariyadi). Saya telah berbicara secara langsung dengan Febri tentunya," ucap Alberts.
Baca Juga: Ketum PSSI: Shin Tae-yong Pelatih yang Keras Kepala
"Tetapi, untuk saat ini, Febri mengatakan bahwa dia tidak tertarik dengan tawaran tersebut," imbuhnya.
Klub Thailand yang disebut0sebut mengincar Febri Hariyadi adalah Muangthong United.
Salah satu jurnalis ESPN berbasis di Bangkok, Paul Murphy melalui akun twitternya menyebut Muangthong United mengincar Febri sejak awal tahun 2020.
Mandeknya kompetisi di Indonesia membuat para pemain Liga 1 dibidik oleh klub-klub negara tetangga.
Dua pemain telah dipastikan hijrah ke Liga Malaysia dan Liga Thailand mulai musim 2021, yakni Ryuji Utomo (Penang FC) dan Todd Rivaldo Ferre (Lampang FC).
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar