"Dengan Honda yang merupakan motor pemenang, Pol Espargaro harus secara teratur naik podium," tutur rider yang sudah mengoleksi delapan gelar juara dunia itu.
Lebih jauh lagi, pembalap berusia 27 tahun itu juga tidak lupa menyampaikan dukungan kepada Honda yang telah memutuskan untuk mendatangkan Pol Espargaro.
"Kepindahan Pol Espargaro menuju Honda adalah hal yang bagus," kata Marc Marquez menjelaskan.
"Tim ini sedang mencari pembalap yang secara konsisten masuk dalam 6 besar bersaing untuk podium dan mengapa tidak meraih gelar juara," tuturnya menambahkan.
Meski akan mendapatkan rekan baru, Marc Marquez sendiri masih belum bisa dipastikan kapan dia akan kembali menggeber motornya di lintasan balap lagi.
Setelah menjalani operasi ketiganya, Marc Marquez diprediksi masih akan menepi dari lintasan balap kurang lebih enam bulan lamanya untuk pemulihan.
Baca Juga: Manajer Ducati Ungkap Alasan Andrea Dovizioso Gagal Juara pada MotoGP 2020
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Motorsport-total.com |
Komentar