Mereka menapak prestasi pada sejumlah jenjang kompetisi mulai dari Divisi Dua, Divisi Satu, Kejurnas hingga Kobatama.
Langkah NSH di jenjang profesional dimulai pada musim 2011-2012.
NSH konsisten meramaikan kompetisi hingga mampu melaju ke babak playoff IBL 2016-2017.
Pada musim 2019, NSH bahkan sempat menjadi kandidat kuat juara setelah di babak reguler menjadi pemuncak klasemen Divisi Merah.
Baca Juga: Segera Dimulai, Link Live Streaming Derbi Manchester di Teater Impian
Sayang, langkah mereka terhenti di babak semifinal.
Direktur Utama IBL, Junas Miradiarsyah, memberikan dukungan atas merger kedua tim ini.
"Merger ini menunjukkan tekad kuat Mountain Gold untuk berkiprah pada level tertinggi."
"Mereka sebelumnya mendaftar sebagai klub baru IBL, namun karena slot untuk klub baru untuk musim ini hanya dua tim, mereka akhirnya memutuskan untuk melebur dengan NSH," kata Junas.
Baca Juga: Soal Keramahan dan Kerendahan Hati, Lionel Messi Kalah dari Cristiano Ronaldo
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar