"Ada sejumlah pemain yang suaranya masih tidak terdengar, sehingga ada saja kehilangan bola,” ungkap Bima.
Sebelumnya Bima mengatakan bahwa kekurangan terbesar timnas U-16 Indonesia terletak di sektor pertahanan.
Hal itu diketahui setelah tim pelatih mengevaluasi video pertandingan saat melawat ke Uni Emirat Arab pada akhir Oktober lalu.
Seperti diketahui, timnas U-16 Indonesia harus mengalami dua kekalahan dalam laga uji coba kontra timnas U-16 UEA pada 22 dan 24 Oktober 2020.
Baca Juga: Hasil UFC 256 - Dewa Perang Hadapi Perang Sungguhan, Gelar Juara Tak Berpindah Tangan
Pada laga pertama Marcell Januar dkk kalah 2-3, sedangkan pada laga kedua mereka dibantai dengan skor 0-3.
“Ini gunanya kami adakan internal game TC, untuk melihat sejauh mana para pemain sudah menyerap ilmu yang diberikan oleh tim pelatih."
"Saya rasa, kami masih harus bekerja lebih keras lagi, di sisa TC Yogyakarta, memperbaiki komunikasi, transisi, dan yang lainnya,” tutur Bima lagi.
Baca Juga: Hal yang Membekas bagi Adam Mitter Selama Berseragam Persiraja Banda Aceh
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar