Akan tetapi, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo rupanya bukan rival terberat bagi Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
"Lawan terkuat saya masih Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan," ujar Aaron Chia, dalam wawancara dengan BWF TV.
Aaron Chia mengaku bahwa Hendra Setiawan adalah idolanya.
Partai final All England Open 2019 melawan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan pun menjadi pertandingan paling berkesan bagi keduanya.
Aaron Chia/Soh Wooi Yik masih akan mewaspadai kekuatan pasangan ganda putra Indonesia yang menguasai daftar unggulan Thailand Open.
Ada tiga wakil Indonesia yang berstatus unggulan yaitu Marcus/Kevin (ke-1), Ahsan/Hendra (2), dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (6).
"Di atas kertas, pasangan dari Indonesia dan Jepang itu kuat tetapi semua pasangan unggulan lain juga sama tangguhnya," ucap Aaron Chia, dikutip dari The Star.
"Saya juga telah melatih kebugaran dan mempertahankan berat badan ideal saya. Semoga semua kerja keras kita membuahkan hasil yang baik."
"Tujuan kami adalah memulai tahun dengan memenangkan setidaknya satu gelar di Thailand,” sambung pemain berusia 23 tahun tersebut.
Baca Juga: Tak Ada Negara yang Mau Jadi Tuan Rumah, Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2021 Batal Digelar
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | thestar.com.my, youtube.com/BadmintonWorld.tv |
Komentar