Menanggapi ini, pelatih Persib, Robert Rene Alberts mengaku situasi tak bisa terus-terusan seperti ini.
Baca Juga: Otavio Dutra Sebut Satu Momen Paling Berkesan di Timnas Indonesia
Robert menyebut tim butuh kepastian terkait kelanjutan kompetisi.
"Saya berbicara dengan Teddy (Direktur PT Persib Bandung Bermartabat), kita tidak bisa melanjutkan kondisi seperti ini," kata Robert, dilansir BolaSport.com dari Youtube Persib.
"Kita perlu mengetahui apakah liga akan berlanjut atau tidak,
"Semua hal sudah ditunda berulang kali, selalu dengan berbagai alasan yang berbeda, dan itu tidak membantu siapapun lagi di Indonesia pada tahap seperti ini," ujarnya.
Lebih lanjut, Robert menambahkan bahwa alasan tak bisa dilanjutkannya kompetisi karena pandemi Covid-19 sudah tidak bisa lagi dipakai lagi.
Baca Juga: Kontrak di Persib Masih Aman, Ilham Qolba Tak Ada Kegiatan Bersama Bandung United
Pelatih asal Belanda ini beralasan bahwa sepak bola di luar Indonesia saja bisa tetap berjalan meski sama-sama ada pandemi Covid-19 juga yang terjadi.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Youtube Persib TV |
Komentar