Tak lama setelahnya, wasit Chris Kavanagh menyudahi jalannya babak pertama, membuat keunggulan 1-0 Chelsea atas West Ham bertahan hingga turun minum.
1-0 up at the break thanks to @TSilva3's bullet header! ????#CHEWHU pic.twitter.com/91KORjkf1h
— Chelsea FC (@ChelseaFC) December 21, 2020
Baca Juga: Joan Laporta: Barcelona Telah Berulang Kali Bohong pada Lionel Messi
Pertandingan kian panas saat memasuki babak kedua. Baik Chelsea maupun West Ham semakin sering melancarkan serangan yang cukup merepotkan barisan pertahanan masing-masing kubu.
Peluang West Ham pada menit ke-48 adalah salah satu contohnya.
Penetrasi Jarod Bowen di sisi kiri pertahanan Chelsea berhasil membuatnya mendapatkan cukup ruang yang lalu dimanfaatkannya untuk mengirim umpan.
Umpan tersebut disambut oleh Sebastien Haller menggunakan sundulan dari jarak yang cukup dekat dengan gawang.
Akan tetapi, tandukan Haller itu melebar dan hanya menghasilkan tendangan gawang untuk Chelsea.
Baca Juga: Garuda Select Vs Port Vale U-18, Antusias Para Pemain Raih Kemenangan Perdana
Saat laga memasuki menit ke-78, Tammy Abraham membuat keunggulan Chelsea bertambah menjadi 2-0.
Memanfaatkan umpan terobosan Timo Werner, Tammy Abraham yang tidak terkawal mencetak gol menggunakan tembakan kaki kanan dari dalam kotak penalti.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Whoscored, Opta |
Komentar