Akan tetapi di menit-menit terakhir babak pertama, Cristiano Ronaldo dan Rodrigo Bentancur bisa memaksa kiper Fiorentina, Bartlomiej Dragowski, bekerja keras membuat penyelamatan.
Di menit ke-57, Ronaldo bisa menyundul bola umpan silang Danilo ke dalam gawang.
Akan tetapi, gol itu dianulir karena CR7 sudah berada dalam posisi offside.
Walaupun kalah jumlah pemain, Juventus lebih banyak menekan pertahanan Fiorentina di babak kedua.
Dragowski kembali membuat penyelamatan di menit ke-71, kali ini untuk tembakan mantan pemain Fiorentina, Federico Chiesa.
Akan tetapi, di tengah tekanan yang coba dilakukannya, Juventus malah kebobolan lagi di menit ke-76.
Umpan silang Cristiano Biraghi dari kiri tidak mencapai Christian Kouame.
Baca Juga: Babak I - De Ligt Tak Bisa Kejar Striker dan Cuadrado Diusir, Juventus Tertinggal dari Fiorentina
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sportmediaset, Bein Sports |
Komentar