Satu menit berselang, Madrid nyaris jebol akibat blunder Thibaut Courtois.
Kiper timnas Belgia itu kurang lengket saat melakukan tangkapan sehingga bola dicuri striker Granada, Kenedy, dan diteruskan dengan tembakan ke gawang.
Beruntung bagi Courtois karena dirinya bisa kembali ke pos tepat waktu dan menangkap bola hasil sepakan Kennedy.
Memasuki menit ke-14, Madrid kembali gagal membuka keran gol gara-gara tembakan Toni Kroos dari luar kotak penalti melenceng tipis di sisi gawang.
Skor 0-0 pun bertahan hingga turun minum.
Baca Juga: Dicueki Conor McGregor, Petinju Youtuber Kini Ditantang Bintang MMA
Babak kedua, tepatnya menit ke-55, Madrid memperoleh tiga peluang emas bertubi-tubi via Marco Asensio, Fede Valverde, dan Toni Kroos. Semuanya tak masuk ke gawang.
Setelah sepakan backheel Asensio mengenai tiang, Valverde dan Kroos bergantian melepaskan tembakan ke gawang yang semuanya dapat dimentahkan oleh Silva.
Penantian panjang Real Madrid akhirnya tuntas pada menit ke-57.
Los Blancos mendapatkan gol pembuka lewat sundulan Casemiro yang memaksimalkan umpan silang Asensio.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar