Spurs bahkan sempat menguasai klasemen Liga Inggris, tetapi kini terlempar ke urutan 8.
Jika melihat rekor pertemuan kedua tim, pasukan Jose Mourinho bisa tersenyum lebar.
Baca Juga: Liverpool Vs West Bromwich Albion - Punya Catatan Bobrok, The Baggies Siap-siap Dihabisi The Reds
Dikutip BolaSport.com dari BBC, laga memihak Spurs karena dalam 6 pertemuan terakhir kedua tim, klub yang berstatus tamu memenangi 5 kali di antaranya.
Spurs berhasil mencuri 3 poin dari tiga lawatan terakhirnya ke markas Wolves di ajang Liga Inggris.
Kondisi tersebut bisa menjadi modal bagus Spurs untuk menghapus rentetan hasil buruk di liga domestik.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BBC |
Komentar