"Progres saya dan teman-teman selama pemusatan latihan hingga kini semakin meningkat," kata Andik, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.
"Apalagi dalam latihan, kami diforsir kekuatannya."
"Kemudian latihan kami dilakukan pada siang hari seperti ini, semoga progres ke depannya bisa lebih baik lagi," ujarnya.
Lebih lanjut, Andik menyebut alasan pelatih Shin Tae-yong memfokuskan pada latihan fisik untuk pemain.
Menurutnya, adanya jeda kompetisi yang lama membuat Shin Tae-yong memilih untuk mengembalikan stamina pemain terlebih dahulu.
Baca Juga: Legenda MMA Sebut Petinju Abal-abal Cemen karena Tak Jawab Tantangan
"Pelatih Shin Tae-yong menekankan pada latihan daya tahan tubuh," ucap Andik.
"Pelatih Shin juga menegaskan karena kami libur di klub, jadi dia memberikan program latihan pemulihan dan peningkatan stamina," tuturnya.
Sementara itu, program TC timnas Indonesia ini dijadwalkan akan berakhir pada 31 Desember mendatang.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar