Kepada VladTV, Tyson menuturkan setiap orang memiliki kisahnya sendiri-sendiri selama hidup di dunia.
"Tidak ada yang bisa menjadi Mike Tyson," kata Tyson dikutip BolaSport.com dari International Bussiness Times.
"Semua orang akan menjadi seperti apa mereka nantinya. Apapun yang akan mereka lakukan," katanya menambahkan.
Baca Juga: Lawan Dustin Poirier, Conor McGregor Adalah Muhammad Ali dari UFC
Tyson memang berbeda dari petinju di kelas berat lainnya, memiliki tubuh kuat dan sering bertanding.
Sering tampil di atas ring tersebut, membuat petinju 54 tahun itu cepat menjadi tenar.
"Setiap orang berbeda," ucap Tyson.
"Anda lihat ini, Rocky Marciano dan Larry Holmes, mereka mungkin memulai karier pada usia 20-an atau akhir seperti 19-20 dan mereka adalah dua kelas berat terbesar yang pernah ada. Mereka memulai dengan terlambat," ucapnya menambahkan.
Selama karier tinju profesional, Tyson mempunyai catatan 50-6-2NC.
Baca Juga: Ngidam Lawan Manny Pacquiao, Petinju Tak Terkalahkan Ini Siapkan Opsi Lain
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | ibtimes.com |
Komentar