Semenit berselang, giliran Luis Suarez yang melakukan tandukan kepala di dalam kotak 16.
Namun, sundulannya itu masih sedikit melambung di atas mistar gawang.
Tak mau gawangnya terus-terusan dibombardir, Getafe mencoba melakukan inisiatif serangan melalui luar kotak penalti lewat Angel Rodriguez yang membuat tendangan kaki kanan yang masih belum menemui sasaran.
Pada menit ke-14, Los Rojiblancos mendapat peluang emas lewat tembakan kaki kiri Thomas Lemar yang masih membentur tiang gawang sebelah kiri.
Gol yang ditunggu oleh tim tuan rumah akhirnya tercipta pada menit ke-20.
Lewat situasi bola mati, Yannick Carrasco mengirimkan umpan ke dalam kotak penalti yang disambar Suarez dengan sundulan kepala, yang tak mampu ditangkap oleh Ruben Yanez.
Angel Rodriguez nyaris mencatatkan namanya di papan skor andai sundulannya pada menit ke-34 tak mampu diselamatkan oleh Yanez.
Babak pertama berakhir dengan keunggulan 1-0 untuk Atletico.
Baca Juga: Newcastle vs Liverpool - The Reds Sempurna atau Merana di Akhir Tahun
Di paruh kedua, Atletico langsung memberi tekanan dengan tembakan kaki kanan dari Carrasco di dalam kotak terlarang yang masih dapat diselamatkan oleh sang kiper.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : |
Komentar