BOLASPORT.COM - Pemain sayap PSM Makassar, Bayu Gatra, menganggap 2020 sebagai tahun terburuk dalam karier sepakbolanya.
Tahun 2020 mungkin jadi mimpi buruk bagi banyak orang di seluruh dunia.
Pandemi Covid-19 yang menyebar secara cepat dan masif telah melumpuhkan banyak aktivitas manusia.
Orang-orang diminta untuk lebih banyak tinggal di rumah dan menjaga jarak.
Baca Juga: Jebol Gawang Aston Villa, Anthony Martial Akhiri Kutukan di Old Trafford
Sama seperti semua orang, pemain PSM Makassar, Bayu Gatra, juga menyebut 2020 sebagai tahun terburuk baginya.
Secara spesifik, Bayu mengatakan bahwa 2020 telah membawanya ke titik terendah selama berkarier sebagai pesepakbola profesional.
“Yang paling diingat tahun 2020 adalah penghentian liga," ucap Bayu dilansir Bolasport.com dari Kompas.
"Selama karier saya di sepak bola paling buruk ya tahun 2020,” tutur pemain berusia 29 tahun tersebut.
Baca Juga: Bursa Transfer Januari Baru Akan Dibuka, Man United Pastikan Sudah Dapat 1 Pemain Anyar
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar