Kendati begitu, Mick Schumacher mengatakan bahwa Sebastian Vettel adalah pembalap idola dan mentor untuknya karena memiliki kesamaan dari segi prestasi dengan sang ayah.
Menanggapi ucapan Mick tersebut, Vettel pun mengaku tersanjung.
"Tentu saja saya tersanjung. Saya menyaksikan ayahnya memenangi lebih banyak balapan ketimbang dia melihat saya memenangi balapan. Namun, saya pikir saya akan senang bisa membantu," tutur Vettel.
"Namun, saya juga berpikir, sangat penting untuk dia menemukan jalannya sendiri dan mengikuti jalan itu."
"Tentu, seperti halnya Michael banyak memberi saya bantuan ketika saya bertanya dan meminta nasihat, saya akan melakukan hal serupa untuk dia (Mick)," kata Vettel menegaskan.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Motorsport.com |
Komentar