BOLASPORT.COM - Kasus Covid-19 yang menimpa pebulu tangkis tunggal putra nomor satu, Kento Momota, membuat Leg Asia kembali kehilangan kontestan.
Setelah China menarik seluruh pemain mereka dari Leg Asia, giliran Jepang yang membatalkan keikustertaan pebulu tangkis mereka.
Jepang mundur dari Leg Asia setelah pebulu tangkis andalan mereka, Kento Momota, diketahui mengidap virus corona alias Covid-19.
Seperti dilansir BolaSport.com dari NHK, Momota mendapatkan hasil positif ketika melakukan tes PCR di Bandara Internasional Narita, Jepang.
Baca Juga: Dapat Sponsor Baru, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan Incar Target Ini
Momota mendapatkan hasil tes positif menjelang keberangkatannya ke Negeri Gajah Putih pada Minggu (3/1/2021) waktu setempat.
Tertularnya Momota membuat Asosiasi Bulu Tangkis Jepang membatalkan keikursertaan pemain mereka lainnya dari Leg Asia.
Langkah pencegahan diambil mengingat para pemain nasional Jepang—termasuk Momota—sempat dikumpulkan dalam Pemusatan Latihan di Kita-ku pada Sabtu (2/1/2020).
Absennya Jepang semakin mengurangi kemeriahan turnamen Leg Asia.
Baca Juga: Ganda Campuran Inggris Ingin Ulangi Momen Kemenangan di Thailand
Pebulu tangkis Jepang cukup mendominasi daftar unggulan dengan kehadiran pemain unggulan di semua sektor pada turnamen Thailand Open.
Adapun, bagi Momota sendiri, kasus Covid-19 yang menimpa membuatnya harus menunda lebih lama penampilannya pada turnamen internasional.
Pemain berusia 26 tahun tersebut tak pernah bertanding sejak mengalami kecelakaan pasca-turnamen Malaysia Masters pada Januari 2020.
Momota sebenarnya dijadwalkan tampil pada Denmark Open 2020 pada Oktober silam, namun kekhawatiran akan kenaikan kasus Covid di Denmark memaksanya mundur.
Baca Juga: Jadwal Turnamen Bulu Tangkis Selama Kalender BWF World Tour 2021
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | nhk.or.jp |
Komentar