Respons Atletico Madrid sendiri adalah mengajukan banding kepada Federasi Sepak Bola Internasional alias FIFA.
Dilansir BolaSport.com dari Mirror, FIFA pun menerima banding Atletico itu dan memutuskan menunda hukuman Trippier sampai banding klub Spanyol itu disidangkan.
"Menyusul banding tersebut dan secara khusus permintaan tindakan sementara yang diajukan oleh klub Atletico Madrid, Komite Banding FIFA telah menyetujui untuk menunda skorsing terhadap Kieran Trippier sampai prosedur selesai di hadapan Komite Banding FIFA," ujar salah seorang juru bicara FIFA seperti dikutip BolaSport.com dari Mirror.
Baca Juga: Terkait Kontrak Pemain yang Habis, Begini Komentar Bos Persija
Dengan ditangguhkannya hukuman tersebut, Trippier pun bisa bermain lagi sampai kasusnya disidangkan.
Kendati demikian, Trippier tidak dimasukkan oleh Atletico Madrid ke dalam skuad yang bertanding melawan Deportivo Alavaes pada Minggu (3/1/2021) waktu setempat.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Mirror |
Komentar