Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BWF Puji Persiapan Unik Thailand dalam Protokol Kesehatan Covid-19 Jelang Leg Asia

By Delia Mustikasari - Jumat, 8 Januari 2021 | 15:20 WIB
Sekretaris Jenderal BWF, Thomas Lund.
NST.COM.MY
Sekretaris Jenderal BWF, Thomas Lund.

Lund menjelaskan bahwa pihak penyelenggara memiliki gelembung bulu tangkis yang bebas COVID-19. Setiap orang diwajibkan terus mematuhi protokol agar BWF dapat menggelar tiga turnamen bulu tangkis kelas dunia.

Persiapan panitia penyelenggara Thailand Open, diungkapkan Lund sangat unik.

Baca Juga: Melati Daeva dan Anthony Ginting Kurang Nyaman Jalani Tes Swab Berulang Kali, tetapi..

"Persiapannya unik dan tidak seperti yang pernah kami lakukan sebelumnya. Saya ingin berterima kasih kepada Asosiasi Bulu Tangkis Thailand (BAT), Pemerintah Kerajaan Thailand, dan Departemen Pengendalian Penyakit atas semua kerja keras mereka dalam mewujudkan hal ini."

"Kami bekerja melalui banyak dilema dan skenario selama beberapa bulan terakhir. Saya juga ingin menyampaikan terima kasih kepada para pemangku kepentingan dan semua mitra yang terlibat," ucap Lund.

Soal peningkatan kasus Covid-19 di Thailand, Lund menjelaskan bahwa banyak hal berubah setiap pekan dengan cara negatif.

"Kami memiliki kepercayaan penuh kepada Pemerintah Thailand bahwa mereka memiliki kendali penuh atas situasi tersebut," tutur Lund.

"Protokol keamanan sudah diterapkan dan tidak ada kekhawatiran besar bagi para pemain. Kami perlu memantau situasi, tetapi yakin akan turnamen yang hebat."

Jika ada pemain yang terdeteksi positif Covid-19 selama Leg Asia, pemain akan diisolasi dan pelacakan kontrak akan dilakukan.

"Setiap pemain yang telah melakukan kontak juga perlu diisolasi. Seperti dalam olahraga lain, ini adalah sesuatu yang kita semua terbiasa. Kami yakin kami akan dapat menjaga pemain dan menjaga keamanan pemain lainnya selama waktu-waktu khusus ini," kata Lund.

Baca Juga: Tim Bulu Tangkis Indonesia Jaga Tenaga pada Hari Kedua Latihan Jelang Thailand Open 2021

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BWF Badminton
REKOMENDASI HARI INI

Man United Tentukan Target Transfer, Bukan Pemain Orbitan Ruben Amorim

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X