Baca Juga: Netizen Salah Kaprah, Sriwijaya FC Dikira Maskapai Pesawat SJ182
Basna selanjutnya hijrah ke klub divisi satu Liga Thailand lainnya, yakni PT Prachuap FC, pada musim 2020.
Eks pilar Mitra Kukar tersebut sudah turun dalam 14 laga hingga pekan ke-16 Thai League 1 (kasta pertama Liga Thailand) 2020.
Namun, saat ini Thai League 2020 sedang mengalami penundaan sementara kompetisi sejak 5 Januari 2021.
Baca Juga: Kejadian Pesawat SJ 182 Turut Merenggut Sahabat Manajer Sriwijaya FC
Di tengah masa penundaan tersebut, Yanto Basna pun berbagi cerita mengenai alasannya merumput di luar negeri.
Hal ini disampaikan oleh Basna melalui sesi tanya jawab pada media sosial Instagram-nya, Sabtu (9/1/2021).
Pemain kelahiran Sorong, Papua, tersebut beralasan bermain di luar negeri karena dirinya memang menyukai tantangan dan ingin memaksimalkan talenta yang dimilikinya.
Baca Juga: Keturunan Indonesia dan Belanda Ini Resmi Bergabung ke Arsenal
"Alasan saya bermain di luar Indonesia karena saya ingin mencari tantangan. Saya juga orangnya suka merantau," kata Yanto Basna seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Instagram-nya.
"Saya lebih suka tantangan dan memaksimalkan talenta yang ada." ujar Basna.
"Memaksimalkan talenta yang ada karena hanya tantangan dan cobaan yang bisa memberikan itu," tutur mantan pemain Sriwijaya FC tersebut.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Instagram/@yanto_basna |
Komentar