BOLASPORT.COM - Wasit FIBA asal Indonesia, Harja Jaladri, mengapresiasi protokol kesehatan yang diterapkan oleh IBL.
Menurut Harja Jaladri, perencanaan IBL 2021 sudah sangat bagus.
Harja Jaladri juga menilai bahwa protokol kesehatan yang akan diterapkan pada IBL 2021 begitu kompleks dan ketat.
Tentu saja hal tersebut bagus untuk kelancaran IBL ke depannya.
Baca Juga: Hasil Thailand Open I 2021 - Gregoria Mariska Tunjung Disingkirkan Wakil Korea Selatan
Harja Jaladri memberikan contoh penerapan protokol kesehatan yang dilakukan di Bahrain ketika menggelar Kualifikasi Piala Asia FIBA 2021 pada November lalu.
Menurut Harja Jaladri, di Bahrain letak hotel dan lapangan cukup jauh. Bahkan jika memakai kendaraan, jarak tempuhnya bisa sampai setengah jam.
Berbeda dengan IBL yang jarak tempuh hotel dan lapangan sangat dekat.
"Perencanaan IBL lebih bagus. Hotel dan lapangan berada dalam satu kawasan," katanya seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi IBL, Selasa (12/1/2021).
Baca Juga: Kisah Pilu Andrea Dovizioso yang Mengaku Kariernya di MotoGP 'Dihancurkan' Ducati
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | iblindonesia.com |
Komentar