Lionel Messi sempat mendapat peluang dari tendangan bebas, namun masih melambung di atas gawang Bilbao.
Pada menit ke-57, Raul Garcia mencetak gol untuk Athletic Bilbao dari skema tendangan bebas.
Barça incredibly lucky that VAR has found an offside position here. Raul Garcia's goal chalked off pic.twitter.com/kkAwzBdews
— Alex Truica (@AlexTruica) January 17, 2021
Akan tetapi, wasit menganulirnya setelah Garcia terlihat di VAR dalam posisi offside meski sangat tipis.
Baca Juga: Liverpool dan Real Madrid Dapat Lampu Hijau, Kompatriot Lionel Messi Siap Hengkang Kapan pun
Barca kembali unggul pada menit ke-77, dan melalui Antoine Griezmann lagi.
Ousmane Dembele bermain satu-dua dengan Jordi Alba, yang kemudian mengirim umpan ke tengah kotak penalti.
Antoine Griezmann telah menunggu dan dengan sekali sentuh, menaklukkan kiper Bilbao. 2-1.
Saat laga nyaris mengunci kemenangan, Bilbao justru mampu mencetak gol pada menit ke-90.
Asier Vilalibre berada di tempat yang tepat saat menerima umpan silang Iker Muniain, untuk menaklukkan Ter Stegen.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | twitter.com/fcbarcelona |
Komentar