Berkat torehan impresif tersebut, AC Milan berhasil menyamai rekor yang pernah dilakukan pada musim 2003-2004.
Kala itu, AC Milan besutan Carlo Ancelotti juga tak terkalahkan dalam 16 partai tandang mereka di Liga Italia.
Ricardo Kaka dkk melakukannya pada periode September 2003 hingga April 2004.
Baca Juga: Sempat Flu, Witan Sulaeman Kini Gabung FK Radnik Surdulica di Turki
Pada akhir musim, AC Milan berjaya dengan meraih scudetto usai bercokol di puncak klasemen dengan raihan 82 poin.
Mereka unggul 11 angka dari pesaing terdekatnya, AS Roma, yang membuntuti di peringkat kedua tabel.
16 - AC #Milan have equalled their best unbeaten streak away from home in #SerieA in the three points per win era (since 1994-95): 16 matches between September 2003 and April 2004. Progress.#CagliariMilan #SerieATIM
— OptaPaolo (@OptaPaolo) January 18, 2021
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Opta Paolo, Transfermarkt.com |
Komentar