"Saya juga ingin mengincar posisi di timnas Indonesia," ujar eks PSS Sleman U-20 ini.
Kini harapan Fani untuk dapat bermain di tim utama PSS Sleman kembali terbuka setelah PSSI mengumumkan akan segera menggelar Liga 1 2021 dalam waktu dekat.
Meski begitu, Fani tetap menunggu perpanjangan kontrak dari manajemen, sebab ini adalah satu-satunya cara sang pemain dapat mencicipi Liga 1 bersama PSS Sleman.
Baca Juga: Aksi Penggalangan Dana Bonek untuk Korban Bencana Dihentikan Satpol PP
Fani sendiri selain fokus menjadi atlet sepak bola profesional, dirinya juga seorang mahasiswa.
Diketahui Fani kini berkuliah di Universitas Gadjah Mada D4, jurusan Pembangunan Ekonomi Kewilayahan.
Orang tua Fani sendiri juga menekankan padanya untuk tetap fokus kepada studi yang tengah ia jalani saat ini.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Tribun Jogja |
Komentar