Andai memperebutkan gelar yang dicopot dari Nurmagomedov, Poirier telah menemukan sosok lawan yang ingin dihadapinya.
Petarung tersebut adalah Charles Oliveira yang kini menempati peringkat tiga di kelas ringan UFC.
Oliveira tengah berada dalam tren positif dengan catatan delapan kemenangan beruntun di UFC.
Kemenangan terkini Oliveira bahkan didapat ketika menghadapi Tony Ferguson, salah satu petarung yang paling disegani di UFC.
Baca Juga: Kondisi Terkini Tangan Tony Ferguson Usai Diplintir Charles Oliveira
Tren kemenangan yang sedang dibangun Oliveira serta keberhasilan sang petarung bangkit dari keterpurukan membuat Poirier terkesan.
Bak gayung bersambut, Oliveira bersedia menghadapi Poirier.
"Saya berharap dapat bertemu Anda segera, @DustinPoirier," tulis Oliveira di Twitter, dilansir BolaSport.com dari BJPENN.com.
"Sekali lagi selamat atas penampilan tadi malam. Kerja keras terbayar, dan Anda berhasil. Ayo lakukan," sambung dia.
I hope to see you soon, @DustinPoirier. Once again congrats for last night's performance. Hard work pays off, and you delivered.
Let's do it #UFCLightweight #UFC #UFCFightIsland https://t.co/4r2qJIrS5Q
— Charles Oliveira (@CharlesDoBronxs) January 24, 2021
Baca Juga: Kondisi Terkini Tangan Tony Ferguson Usai Diplintir Charles Oliveira
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar