BOLASPORT.COM - Memphis Depay dan Luis Suarez sejauh ini sama-sama mengoleksi 12 gol di liga masing-masing, tetapi siapakah dari keduanya yang menjadi terbaik soal urusan mencetak gol?
Secara tak terduga, Barcelona menyingkirkan Luis Suarez pada musim panas 2020.
Meski masih terikat kontrak satu tahun di Barcelona, Luis Suarez secara tragis diusir dari Camp Nou.
Padahal Suarez merupakan pencetak gol terbanyak ketiga dalam sejarah Barcelona dengan 198 gol selama enam musim mengabdi.
Baca Juga: Ole Gunnar Solskjaer Sebut Striker Manchester United Harus Tiru Cavani
Ketidaksukaan manajemen El Barca dan Ronald Koeman membuat penyerang asal Uruguay tersebut angkat kaki dengan berat hati.
Sempat gagal pindah ke Juventus akibat permasalahan dokumen, Suarez akhirnya melanjutkan petualangannya bersama tim sesama Liga Spanyol, Atletico Madrid.
Atletico Madrid tak perlu mengeluarkan biaya sepeser pun untuk mendaratkan Suarez lantaran mereka mendapatkan sang bomber secara gratis.
Di sisi lain, Ronald Koeman menginginkan penyerang Olympique Lyon, Memphis Depay, untuk menambal lubang yang ditinggalkan Suarez.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Mundo Deportivo |
Komentar