Bomber berusia 34 tahun tersebut mampu menjadi andalan Atletico Madrid di lini depan, menggusur penyerang utama mereka sebelumnya, Diego Costa.
Baca Juga: AC Milan Diklaim Bakal Bangkit dan Bereaksi Usai Dibantai Atalanta
Berkat torehan 12 gol di Liga Spanyol musim ini, Suarez bersaing dengan penyerang Sevilla, Youssef En-Nesyri, dan mantan rekannya di Barcelona, Lionel Messi sebagai pemimpin sementara daftar el pichichi.
Jika dibandingkan, lantas siapakah yang terbaik antara Depay dan Suarez?
Bisa jadi perbandingan ini membuat Barcelona menyesal atau justru senang.
Baik Depay dan Suarez telah membukukan 12 gol sejauh ini, tetapi rasio gol dari eks bintang Liverpool justru jauh lebih baik.
Baca Juga: Bek Sayap Barcelona Sergino Dest Merasa Sedang Tak Percaya Diri
Suarez mampu mendulang 12 gol hanya dalam 15 pertandingan di liga, sedangkan Depay membutuhkan 21 pertandingan untuk mencetak gol dengan jumlah yang sama.
Suarez memiliki rasio gol mencapai 0,80 per partai, tertinggi di Liga Spanyol musim ini.
Sementara itu, Depay hanya mendapatkan rasio gol senilai 0,57 tiap laga.
Sama-sama mengumpulkan 12 gol, tetapi dari perbandingan tersebut menggambarkan jika Suarez sedikit lebih unggul ketimbang Depay.
Baca Juga: Ole Gunnar Solskjaer sudah Bukakan Pintu Keluar bagi Jesse Lingard
Perbedaan usia yang mencapai 8 tahun tidak menghentikan naluri gol dari seorang Suarez.
Apakah Barcelona sudah tepat membuang Suarez? Atau mereka telah menemukan pengganti sepadan dalam diri Depay?
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Mundo Deportivo |
Komentar