Gagal memenangi gim kesatu membuat Ahsan/Hendra tampil lebih solid pada gim kedua.
Alhasil, mereka terus terlibat aksi saling kejar poin dengan Choi/Seo, mulai dari kedudukan 1-1, 2-2, 5-5. 7-7, sampai 9-9.
Namun, lagi-lagi, Choi/Seo lebih dulu mencapai poin interval.
Mereka menutup paruh awal gim kedua dengan skor 11-9 setelah memetik dua poin beruntun.
Baca Juga: BWF World Tour Finals 2020 - Catatan Jeblok Ahsan/Hendra Saat Temui Choi/Seo
Pada paruh akhir gim kedua, duel antara Ahsan/Henda dan Choi/Seo masih berlangsung sengit.
Kedua pasangan beda generasi ini kembali bergantian mencetak poin.
Tercatat, Ahsan/Hendra dan Choi/Seo imbang dalam kedudukan 11-11 sampai 16-16.
Choi/Seo akhirnya bisa melepaskan diri dari tekanan Ahsan/Hendra.
Bermain lebih cepat dan taktis, Choi/Seo memenangi gim kedua usai memetik lima poin beruntun.
Baca Juga: Link Live Streaming BWF World Tour Finals 2020 - Anthony dkk Lanjutkan Perjuangan
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BWF Tournament Software |
Komentar