Mereka kini memimpin 13-10 setelah menambah dua poin.
Ahsan/Hendra yang pantang menyerah terus membayangi perolehan poin pasangan lawan, tetapi Lee/Wang masih bisa menjawab tantangan tersebut.
Lee/Wang pun unggul 13-11, 14-13, dan 16-14 atas Ahsan/Hendra
The Daddies baru bisa kembali ke posisi memimpin usai memetik empat poin berikutnya secara beruntun.
Berkat tambahan poin itu, Ahsan/Hendra unggul 18-16.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Final BWF World Tour Finals 2020 - Asa Daddies Pertahankan Gelar
Duel final ganda putra kian seru ketika Lee/Wang bisa menyamakan kedudukan dengan Ahsan/Hendra sebanyak tiga kali, yakni pada skor 18-18, 19-19, dan 20-20.
Alhasil, gim kedua harus diselesaikan melalui setting point.
Pada fase inilah, Lee/Yang membuktikan kekuatan mental mereka.
Seakan sudah berjodoh dengan kemenangan pada laga final di Impact Arena, Lee/Yang memenangi gim kedua sekaligus pertandingan setelah memetik dua poin terakhir.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BWF Tournament Software |
Komentar