London: so, so BLUE. ????#TOTCHE pic.twitter.com/M4c4umvWoj
— Chelsea FC (@ChelseaFC) February 4, 2021
Tuchel selalu tidak terkalahkan dalam tiga laga perdana pada musim pertama bersama klub-klub tersebut.
Debut Tuchel di Mainz misalnya, diwarnai hasil imbang 2-2 melawan Bayer Leverkusen pada pekan pembuka Liga Jerman musim 2009-2010.
Mainz kembali meraih satu poin pada laga kedua setelah imbang 1-1 melawan Hannover.
Baca Juga: Mourinho Kritik Habis Keputusan Wasit Menit 23 Jadi Penyebab Tottenham Kalah
Tuchel baru bisa bersorak pada pekan ketiga musim 2009-2010. Anak-anak asuhnya menang 2-1 melawan raksasa Liga Jerman, Bayern Muenchen.
Tradisi Tuchel menghindari kekalahan pada tiga pekan awal terulang saat ia mengepalai Borussia Dortmund.
Pada laga pembuka Bundesliga musim 2015-2016, Marco Reus dkk. menang telak 4-0 atas Borussia Moenchengladbach.
Die Borussen kembali meraup tiga poin dengan skor identik saat berhadapan dengan FC Ingolstadt sepekan berikutnya.
FT... And Tuchel's won at Tottenham!!! ????????#TOTCHE pic.twitter.com/vnsEthFwt9
— Chelsea FC (@ChelseaFC) February 4, 2021
Pada pekan ketiga, Dortmund belum tergoyahkan. Mereka menundukkan Hertha Berlin 3-1.
Paris Saint-Germain adalah klub terakhir Tuchel sebelum berlabuh ke Chelsea.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Transfermarkt.com |
Komentar