Padahal, sebelumnya penyerang naturalisasi ini bermain di Sriwijaya FC sebagai pemain pinjaman dari Laskar Sape Kerrab.
"Untuk Beto surprise buat saya, karena pasca dikontrak Sriwijaya FC saya pikir tidak akan kembali lagi," ujar sang pelatih.
Baca Juga: PSMS Medan Tentukan Pelatih Baru Harus Diskuski dengan Eks Ketum PSSI
Rahmad Darmawan sendiri mengaku dirinya sudah siapkan satu tempat bagi sang pemain jika nanti benar-benar kembali berseragam Madura United.
"Tekad dan kemauan Beto untuk kembali ke Madura United patut juga kita (pelatih) dan (manajemen) mempertimbangkannya untuk kemudian memutuskan menerima kerjasama kembali," ujar Rahmad Darmawan.
Beto sendiri sebelumnya diketahui akan memilih membuka usaha di Indonesia setelah sumber pendapatannya dari sektor sepak bola terhenti akibat pandemi.
Baca Juga: Striker Sriwijaya FC Beto Goncalves Sibuk Membina Bibit-bibit Muda
Meski sudah punya niat, sang pemain mengaku saat itu dirinya belum punya ide usah apa yang akan ia jalankan.
Kini setelah Rahmad Darmawan memberikan lampu hijau bagi Beto, dirinya kembali punya kans untuk mencari nafkah dari sektor sepak bola.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Sripoku |
Komentar