“Tentu saja hasil ini sangat mengecewakan. Sejujurnya, menurut saya hasil ini tidak menggambarkan penampilan Liverpool, tetapi kami membuat kesalahan pada momen yang keliru dan kami mendapat konsekuensinya,” kata Henderson, dikutip BolaSport.com dari situs resmi Liverpool.
Defeat at Anfield.
— Liverpool FC (@LFC) February 7, 2021
“Menurut saya penampilan Liverpool secara umum cukup bagus. Kami bisa melawan Manchester City dengan baik seperti penampilan kami seperti biasanya. Hanya saja, Liverpool dihukum oleh kesalahan pada momen yang tak tepat,” ucap dia melanjutkan.
Karena itulah, Henderson meminta para rekan setimnya tidak terlalu sedih dengan hasil versus Manchester City.
Baca Juga: Ambruk 3 Kali Beruntun di Rumah, Liverpool Dapat Kutukan Berumur 65 Tahun
“Hasil ini memang di luar harapan kalau mengacu ke skor akhir. Hanya saja menurut saya Liverpool tidak perlu terlalu kecewa dengan penampilan sepanjang pertandingan. Memang tidak luar biasa, tetapi kami bermain seperti gaya kami; menyerang, punya lini pertahanan yang tinggi dan bisa memenangi bola,” ucap dia lagi.
Henderson pun menilai timnya seharusnya tidak menderita kekalahan setelak skor 1-4.
“Liverpool rasanya tak perlu kalah dengan skor seperti itu, tetapi kami membuat kesalahan yang merugikan tim. Tidak ada alasan lagi,” kata Henderson.
Kekalahan dari Manchester City membuat Liverpool masih berada pada urutan keempat klasemen sementara dengan 40 angka.
Mereka kini ditempel ketat Chelsea pada urutan kelima dengan hanya selisih satu poin.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Liverpoolfc.com |
Komentar