BOLASPORT.COM - Valentino Rossi mengkritik langkah yang diambil Yamaha dalam menentukan skuad tim mereka pada MotoGP.
Keluarnya Valentino Rossi dari tim Monster Energy Yamaha menjadi salah satu berita besar menjelang bergulirnya MotoGP 2020.
Valentino Rossi terdepak dari kursinya setelah Yamaha lebih memilih mempertahankan Maverick Vinales dan merekrut Fabio Quartararo.
Keputusan Yamaha kala itu bisa dimengerti mengingat perbandingan performa antara ketiga pembalap.
Baca Juga: Valentino Rossi Mustahil Maafkan Marc Marquez, Sudah Dendam Kesumat?
Rossi tampil melempem sepanjang paruh musim kedua MotoGP 2019. Finis keempat menjadi pencapaian terbaik The Doctor yang mengakhiri kejuaraan di peringkat ketujuh.
Di sisi lain, Quartararo dan Vinales menunjukkan performa apik.
Pada rentang waktu yang sama Vinales mampu empat kali naik ke atas podium dengan catatan satu kemenangan pada balapan MotoGP Malaysia.
Adapun, Quartararo tampil memikat dengan lima hasil podium kendati masih berstatus pembalap debutan.
Baca Juga: 1 Keunggulan Yamaha yang Dilirik Honda di Balik Bencana pada MotoGP 2020
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | corriere.it |
Komentar