Lewat sekretaris tim, Ram Surahman, Persebaya siap untuk menjalankan prokes yang telah ditetapkan untuk kompetisi nanti.
Namun Ram meminta, baik PSSI dan PT LIB terlebih dahulu memberikan pemahaman terkait prokes yang akan digunakan.
“Ya bagus, yang terpenting segera disiapkan dan disosialisasikan kepada klub, dilakukan secara ketat karena itu menyangkut kepercayaan,” ujar Ram Surahman dikutip Bolasport dari Kompas.
Baca Juga: Usai Lepas 4 Anggota Tim, Arema FC Minta Komitmen Para Pemain yang Dipertahankan
"Jadi, harus dirumuskan dengan benar, peserta kompetisi benar-benar diberikan pemahaman seperti ini loh prokesnya."
"Agar nanti kami punya standar dalam menjalankan panduan,” kata sang sekretaris klub ini.
Meski siap membantu PSSI dan PT LIB dalam menerapkan prokes di Liga 1 2021 dan agenda-agenda lainnya nanti, Persebaya minta federasi untuk fokus pada hal yang lebih penting saat ini.
Baca Juga: Tujuh Kota yang Disiapkan PSSI untuk Gelar Turnamen Pramusim
Hal penting yang dimaksud adalah izin kompetisi dari kepolisian, diketahui satu masalah ini menjadi biang dari mandeknya sepak bola di Indonesia.
“Jadi sekarang fokus izin dituntaskan. Kalau nanti semua sudah beres kami akan selalu mendukung agenda apa yang telah direncanakan PSSI maupun LIB,” ujar Ram Surahman.
Polri sendiri masih mempertimbangkan izin yang akan diberikan untuk kompetisi Liga 1 2021, dan belum memberikan kabar pasti kapan izin ini akan dikeluarkan.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | kompas |
Komentar