Jack Miller telah mewaspadai beberapa pembalap yang dinilainya memiliki potensi besar dalam perburuan gelar juara MotoGP 2021.
Rider berusia 26 tahun tersebut menilai Joan Mir (Suzuki Ecstar) selaku juara bertahan masih menjadi favorit.
Meski hanya sekali menang pada MotoGP 2020, Joan Mir memiliki konsistensi tinggi yang terbukti menjadi modal penting dalam perburuan gelar.
Hanya saja, Joan Mir dan Suzuki akan menghadapi tantangan dalam mempertahankan gelar setelah ditinggal manajer tim mereka, Davide Brivio, yang hijrah ke F1.
Baca Juga: Bos Yamaha: Valentino Rossi dan Marc Marquez Sama-sama 'Pembunuh'
"Joan Mir telah menjadi nomor satu pada musim lalu, tidak seorang pun yang mengira dia akan berhasil merebut gelar juara," kata Jack Miller, dilansir dari Marca.
"Pertanyaan terbesarnya adalah bagaimana mereka akan menjalani ini tanpa kehadiran Davide Brivio," tuturnya menambahkan.
Jack Miller juga mewaspadai murid Valentino Rossi, Franco Morbidelli, yang tampil solid bersama Petronas Yamaha SRT.
Franco Morbidelli berhasil keluar sebagai runner-up MotoGP 2020 dengan catatan lima hasil podium dengan tiga kemenangan.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Marca |
Komentar