Gaethje kemudian mulai memberi ancaman kepada Nurmagomedov jelang pertandingan UFC 254.
Petarung asal Amerika Serikat tersebut optimistis bisa mendominasi pertarungan lewat pukulan mematikan untuk menghabisi Khabib Nurmagomedov.
Adapun begitu prediksi tidak sesuai dengan kenyataan, karena Nurmagomedov yang malah keluar sebagai pemenang.
Nurmagomedov bisa mengalahkan Gaethje lewat teknik yang biasa digunakan yaitu kuncian pada ronde kedua.
Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Jamin Rival Terkutuknya Bukan Jagoan Kelas Ringan Lagi
Kemenangan ini lantas membuat Khabib Nurmagomedov sukses mempertahankan gelar juara kelas ringan UFC.
Dia menambah catatan kemenangan sebagai petarung tak terkalahkan dengan mengoleksi 29 kemenangan.
Nurmagomedov juga memutuskan pensiun dari UFC usai pertarungan untuk memenuhi amanah sang ibu.
Selama menjalani masa pensiun, petarung berjuluk The Eagle tersebut membuka kenangan saat melawan Gaethje.
Baca Juga: Tidak Perlu Dipaksa Bertarung, Khabib Nurmagomedov Nanti Balik Sendiri kok
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar