BOLASPORT.COM - Pembalap LCR Honda Castrol, Alex Marquez, mengaku senang sekaligus lega karena mendapatkan kesempatan untuk membela tim satelit.
Usai melakoni debut MotoGP di tim pabrikan juara, Repsol Honda, Alex Marquez akan mengarungi kejuaraan dunia MotoGP 2021 bersama tim LCR Honda Castrol.
Di tim satelit Honda itu, Alex Marquez akan bertandem dengan pembalap Jepang, Takaaki Nakagami.
Meski di atas kertas hal ini merupakan dekadensi dalam perjalanan karier balapnya, Marquez tak mempermasalahkan.
Sebaliknya, adik kandung Marc Marquez itu justru merasa lega karena sorotan tak akan lagi mengarah kepadanya, yang pada musim lalu menjadi rekan setim sang kakak di tim pabrikan Honda.
Baca Juga: Alex Marquez Tidak Menargetkan Kemenangan pada MotoGP 2021, Lalu Apa?
Selain disebut mendapat "bantuan" sang kakak saat direkrut Honda, tekanan yang dirasakan Alex Marquez kian besar setelah Marc Marquez mengalami cedera serius pada awal musim lalu.
Cedera lengan kanan yang didapat saat menjalani balapan pertama MotoGP 2020 di Sirkuit Jerez, Spanyol, memaksa Marc Marquez menyudahi musim kompetisinya lebih dini.
Juara dunia bertahan itu gagal mempertahankan titelnya karena harus menepi hingga akhir musim.
Hilangnya sang kakak di garasi tim Honda membuat Alex Marquez merasa kewalahan menghadapi tekanan serta beban yang diberikan kepadanya selaku pembalap pemula alias rookie.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Marca |
Komentar