Sebelumnya, pelatih asal Korea Selatan itu sempat menyampaikan bahwa fisik pemain timnas Indonesia hanya 30 persen.
Baca Juga: Mimpinya Sudah Terkabul, Ada Tekad dari Striker Arema FC di Timnas Indonesia
Hal itu didasari karena tidak ada agenda latihan bersama dari klub lantaran Liga 1 dan Liga 2 vakum sejak Maret 2020.
Para pemain timnas Indonesia hanya berlatih secara individual.
"TC ini sudah berjalan selama dua pekan dan pemain mengalami perkembangan yang positif serta fisik juga meningkat," kata Shin Tae-yong.
Baca Juga: Pelatih Persih Bandung Sebut Piala Menpora 2021 Terlalu Dini untuk Digelar
Lebih lanjut Shin Tae-yong mengatakan saat ini ia fokus untuk meningkatkan fisik serta performa pemain saat latihan.
TC timnas Indonesia dijadwalkan akan berakhir pada 28 Februari 2021.
"Untuk pekan ini kami akan memberi menu latihan dengan intensitas yang tinggi."
Baca Juga: Kabar Baik bagi Syahrian Abimanyu, Ada Eks Pemain Mitra Kukar Siap Bantu di Newcastle Jets
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar