Dalam penjelasannya, manajemen Persib mengaku bahwa sebenarnya Omid sudah menandatangani perpanjangan kontrak dengan tim akhir tahun lalu.
Kontrak anyar itu berdurasi selama satu musim dan baru akan berakhir pada 31 Desember mendatang.
Namun, pada pertengahan Februari lalu, Omid tiba-tiba mengirimkan surat pengunduran diri dan meminta supaya kontraknya dibatalkan.
Setelah surat pengunduran diri Omid datang, pihak manajemen dan tim pelatih langsung berkomunikasi intens dengan sang pemain.
Baca Juga: Walau Sulit, Teman Khabib Dijagokan Lenyapkan Si Elang Versi Cilik pada UFC 259
Lewat diskusi yang cukup panjang, akhirnya semua pihak mengikhlaskan kepergian Omid dari Maung Bandung.
Dilansir Bolasport.com dari Transfermarkt, Omid telah tampil dalam 20 laga Liga 1 sejak didatangkan Persib pada paruh kedua Liga 1 2019.
Sebagai jenderal lini tengah Maung Bandung, Omid mampu menciptakan satu gol dan tiga assist untuk Persib.
Gol semata wayang Omid di Persib tercipta saat timnya menggilas Arema FC dengan skor 3-0 dalam laga pekan ke-21 Liga 1 2019, 12 November 2019.
Omid sendiri sudah meninggalkan Indonesia sejak November 2020 lalu.
Pemain berdarah Iran-Filipina itu memilih pulang ke Swedia dan berlatih secara mandiri di sana.
View this post on Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | persib.co.id |
Komentar