Baca Juga: Asal Punya Motivasi, Valentino Rossi Dipandang Bisa Kompetitif Lagi
"Kami akan lihat performanya, dia harus merasa senang di tim ini," kata Johan Stigefelt, dilansir dari Tuttomotoriweb.
"Jika dia ingin terus membalap, kami siap membantu. Masih terlalu dini untuk membicarakannya sekarang fokus dulu dengan apa yang ada saat ini," imbuhnya.
Lebih jauh lagi, Johan Stigefelt mengungkapkan komitmennya untuk membuat Valentino Rossi nyaman berada di timnya.
Berbekal pengalaman bersama Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli, Johann Stigefelt yakin Petronas Yamaha SRT bisa melakukannya.
Baca Juga: Rahasia Sukses Franco Morbidelli, dari Anak Tiri Yamaha Berubah Jadi Anak Emas
"Rossi membawa beberapa kru dan kolaborasi krunya dengan kru kami, saya rasa itu bisa menjadi hal yang bagus," ucap Johan Stigefelt.
"Kami selalu memiliki pemikiran yang terbuka, Morbidelli dan Quartararo bisa beradaptasi dengan cepat dan rukun bersama kami."
"Kami merawat orang-orang di tim kami, kami ingin mereka bahagia. Orang-orang bahagia, tim bahagia, pembalap cepat. Itulah filosofi saya," tuturnya menambahkan.
Baca Juga: Petronas Yamaha SRT Siap Banting Tulang demi Kembalikan Magis Valentino Rossi
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | tuttomotoriweb.it |
Komentar