"Sebenarnya saya ingin tes kemampuan saat pertandingan bagaimana," sambung Shin Tae-yong dalam sesi jumpa pers setelah pertandingan, Jumat (5/3/2021).
Dengan isyarat rotasi, kemungkinan ada perubahan pemain yang menjadi starter.
Lini belakang kemungkinan diisi oleh Pratama Arhan, Rahmat Irianto, Andy Setyo, dan Koko Ari.
Untuk lini tengah, bisa memainkan Hanif Sjanbandi, Kadek Agung, Feby Eka, dan Adam Alis.
Lini depan kemungkinan bisa memainkan duet pemain Arema FC, Kusheyda Hari Yudo dan M Rafli.
Keduanya bekerjasama apik dalam gol M Rafli saat melawan Tira Persikabo.
Sementara itu, Bali United membawa 19 pemain untuk menghadapi timnas U-22 Indonesia.
Pemain-pemain yang di bawa ialah Wawan Hendrawan, Dias Angga, Made Andhika Wijaya, Ricky Fajrin, Michael Orah, Leonard Tupamahu, Gunawan Dwi Cahyo, Haudi Abdillah, Komang Tri Arta.
Baca Juga: Harapan Dedi Kusnandar Sejak 2015 Baru Tercapai Berkat Pilihan Ferdinand Sinaga
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar