BOLASPORT.COM - Pembalap KTM Tech3, Danilo Petrucci, memasang target tinggi di seri pembuka kejuaraan MotoGP 2021 di Sirkuit Losail, Doha, Qatar pada akhir bulan ini.
Danilo Petrucci merupakan rekrutan anyar KTM Tech3 yang didatangkan dari tim pabrikan Ducati.
Bersama Ducati, Danilo Petrucci menghabiskan selama enam musim dengan memberikan 10 podium tanpa kemenangan.
Dia akhirnya memutuskan pindah dari Ducati pada musim lalu dengan bergabung dengan KTM Tech3 pada musim ini.
Baca Juga: Danilo Petrucci Pede Bisa Rebut Kemenangan bersama KTM Tech3
Dengan seragam barunya, pembalap asal Italia tersebut turun ke lintasan menjajal motor balap KTM RC16 dalam sesi tes pramusim pertama MotoGP 2021 di Sirkuit Losail, Qatar, pada 6-7 Maret lalu.
Petrucci mencatatkan waktu dengan selisih 1,8 detik dari pembalap tercepat, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) untuk berada di urutan ke-22.
Dari hasil yang didapatkan, Danilo Petrucci kemudian mengaku mulai nyetel dengan motor balap barunya.
Dia pun tidak sungkan memberikan kesan pertama tentang KTM RC16 yang digunakan saat tes pramusim pertama MotoGP 2021.
Baca Juga: Danilo Petrucci Akui KTM Sudah 'Ngegas' di MotoGP Sejak Musim Lalu
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar