"Tentu saya harus terbiasa dengan tombol-tombol baru di dasbor terlebih dahulu," ujar Petrucci, dikutip BolaSport.com dari Speedweek.com.
"Semuanya terlihat sedikit berbeda. Misalnya, saya tidak menggunakan pengukur ketinggian dengan tepat pada hari pertama. Saya ingin memahami karakter motor lebih dahulu."
"Dan untuk saat ini saya masih cepat dengan menggunakan ban bekas dibandingkan dengan yang baru. Ini artinya kami masih memiliki waktu untuk banyak potensi untuk berkembang."
"Mencapai lap time dengan ban bekas sangat bagus, membuat saya senang. Saya bisa mendorong dan tidak melakukannya secara berlebihan. Kami perlu meningkatkan pengaturan dasar kami," sambung dia lagi.
Baca Juga: Eks Rekan Setim Bingung Andrea Dovizioso dan Bos Ducati Perang Dingin
Petrucci melanjutkan, dari hasil ini dia bertekad untuk meraih catatan lebih baik pada sesi tes berikutnya.
Dia bahkan memasang target tinggi pada balapan seri pembuka untuk berjuang mendapatkan posisi teratas di kejuaraan.
"Tapi tentu saja saya ingin mendekati waktu terbaik pada sesi hari Jumat (latihan bebas)," ujar dia.
"Saya pasti ingin melaju lebih cepat dari sebelumnya. Saya ingin bersaing dua balapan di Doha. Tujuan di Grand Prix adalah mendapatkan posisi teratas," ucap dia lagi.
Baca Juga: Hubungan Tidak Harmonis, Danilo Petrucci Doakan Andrea Dovizioso Segera Comeback
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar