BOLASPORT.COM - Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin, menjadi saksi melihat Valentino Rossi masih mampu bersaing.
Jorge Martin telah menyelesaikan Tes Pramusim MotoGP 2021 di Sirkuit Losail, Qatar, selama lima hari.
Dalam hasil kombinasi untuk mencari pemilik waktu lap tercepat, Jorge Martin hanya mampu bertengger di peringkat ke-14.
Posisi pembalap Spanyol itu merupakan tempat terbaik di antara para pembalap rookie lainnya.
Baca Juga: All England Open 2021 - Tanpa Wakil, Tunggal Putri Indonesia 27 Tahun Puasa Juara
Tujuan Martin selama mengikuti tes pramusim yaitu ingin mengembangkan serta beradaptasi menunggangi motor Ducati.
Mengingat gaya balap perlu dipelajari selama Tes Pramusim demi bisa tampil maksimal saat balapan sungguhan dimulai.
"Saat ini saya tidak terburu-buru untuk mencapai hasil yang luar biasa, saya ingin melalui langkah demi langkah," kata Martin dikutip BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.
"Namun yang terpenting dari semua itu, saya ingin meningkat disetiap balapan."
"Dan pada akhir perlombaan untuk berada di posisi terdepan, berjuang untuk lima besar atau bahkan podium akan sempurna. Itu adalah tujuan saya," katanya menambahkan.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Tuttomotoriweb.com |
Komentar