"Bagaimanapun, saya melihat kedua pemain ini meningkatkan penampilan mereka dengan klub baru mereka. Jadi saya pikir akan lebih baik bagi mereka untuk bergabung dengan kamp pelatihan pusat pada Mei dengan penampilan yang lebih baik setelah mendapatkan menit bermain di Liga Australia dan Liga Thailand.
"Adapun Luqman Hakim, mulai tahun lalu kami berencana memanggilnya untuk bergabung dengan kamp pelatihan pusat ini. Jadi ini adalah kesempatan terbaik bagi kami untuk melihat level fisik, kepercayaan diri, dan pola bermainnya setelah lebih dari enam bulan bersama KV Kortrijk di Belgia," ujarnya.
Sementara itu ada enam pemain yang ditempatkan dalam daftar tunggu jika satu dari 28 pemain terdaftar kali ini dipastikan cedera oleh tim dokter.
Mereka ialah penjaga gawang Samuel Somerville (Penang FC), Rodney Celvin Akwensivie (KDA FC), Arif Fadzilah Abu Bakar dan Shahrul Nizam Ros Hasni (TFC), S Kumaahran (Melaka United FC), dan Darren Lok (PJ City FC).
Baca Juga: Gibran Rakabuming Raka Diolok-olok Netizen, Presiden Pasoepati Angkat Bicara
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Bharian.com.my |
Komentar