Hal itu datang setelah laga leg pertama babak 16 besar antara Atletico Madrid melawan Chelsea yang dihelat pada 24 Februari silam di Stadion Arena Nationala, Rumania, berakhir dengan kekalahan 0-1 untuk Los Rojiblancos.
Baca Juga: Robert Rene Alberts Bocorkan Sosok Pengganti Omid Nazari yang Jadi Incaran Persib
Dalam laga yang secara teknis merupakan partai kandang Atletico Madrid itu, pasukan Diego Simeone takluk dari Chelsea yang berhasil mencetak gol lewat aksi Olivier Giroud pada menit ke-68.
Dengan kondisi seperti itu, Atletico pun akan menjalani tugas berat dalam laga leg kedua nanti yang bakal dihelat di markas Chelsea, Stadion Stamford Bridge.
Dalam pertandingan itu nanti, Atletico harus menang setidaknya dengan margin dua gol apabila ingin lolos tanpa harus melewati babak tambahan atau adu penalti terlebih dahulu.
Partai leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2020-2021 antara Chelsea melawan Atletico Madrid sendiri akan dihelat pada Rabu (17/3/2021) atau Kamis pukul 03.00 dini hari WIB mendatang.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Marca |
Komentar