Merekrut Haaland mungkin saja bisa mengembalikan kejayaan Manchester United mengingat striker 20 tahun tersebut memang memiliki segudang kualitas yang bisa membuat The Red Devils disegani lagi baik di Inggris maupun Eropa.
Baca Juga: Pujian Setinggi Langit dari Pelatih Persib untuk Ezra Walian dan Ferdinand Sinaga
Lihat saja statistik sang pemain. Sejauh ini Haaland sudah membukukan 31 gol dan delapan assist dalam 30 pertandingan lintas ajang musim 2020-2021.
Dengan ketambahan pemain tajam seperti Haaland, Manchester United pun sepertinya akan mudah meraih kejayaan lagi.
Akan tetapi, Manchester United tampaknya tak perlu jauh-jauh mendatangkan Haaland untuk meraih kejayaan lagi.
Pasalnya, menurut striker mereka, Edinson Cavani, Manchester United hanya perlu lebih yakin pada diri sendiri bahwa mereka bisa memenangkan trofi lagi.
Baca Juga: Capai Kesepakatan Verbal dengan Boca, Edinson Cavani Siap Hengkang dari Man United
"Jika kita semua yakin bahwa kita dapat mencapai apa yang kita inginkan, dengan jumlah konsentrasi yang tepat dan tekad yang kita butuhkan, kita dapat melakukannya," ujar Cavani seperti dikutip BolaSport.com dari Football365.
"Itulah mengapa saya katakan itu tergantung pada kita, itu tergantung pada seberapa besar kita ingin sukses."
"Manchester United memiliki banyak pemain bagus di klub dan pemain dengan banyak pengalaman juga."
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Metro, Football365 |
Komentar