"Saya harus hormati keputusan dia (Eko Purdjianto) menjadi pelatih kepala di Liga 2, Persis Solo," ujar Teco dikutip Bolasport dari Tribun Bali.
Teco juga tidak lupa menyampaikan rasa terima kasiihnya pada Eko Purdjianto yang telah mau bekerjasama dalam membangun Bali United.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada Coach Eko karena bisa bekerja sama selama ini," ujar Teco.
Baca Juga: Pelatih PSM Makassar Bocorkan Tugas Patrich Wanggai saat Lawan Persija
"Dia pelatih yang sudah lama berada di tim ini (Bali United)," tambah eks Pelatih Persija Jakarta ini.
Meski begitu, Teco juga tidak lupa sampaikan tantangan secara tersirat pada sosok Eko Purdjianto ini.
Pelatih asal Brasil ini menantang mantan asistennya untuk segera naik ke Liga 1 dan berduel dengan timnya.
Baca Juga: Kalahkan Borneo FC, Paul Munster Bicara soal Duet Andik Vermansah dan Renan da Silva
"Semoga bisa bertemu di Liga 1 tahun depan," ungkap Stefano Cugurra Teco singkat saja.
Teco sendiri saat ini sedang disibukkan dengan agenda persiapan Bali United di Piala Menpora 2021 untuk menghadapi laga perdana versus Persib Bandung.
Laga ini sendiri akan dilangsungkan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Untuk jadwal pertandingannya bakal dilakukan pada malam hari tepatnya pada hari Rabu (24/3/2021).
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Tribun Bali |
Komentar